Resep Kue Untir Untir Renyah
Kue untir untir adalah jajanan kuno yang terbuat dari tepung terigu dan memiliki rasa manis dan asin saat digoreng.Karena cara produksinya dipelintir seperti tali tarik,banyak orang menyebutnya kue tambang.Meski jaman sudah modern,kue tradisional Indonesia ini masih sering dijumpai saat Idul Fitri atau di tempat-tempat yang menawarkan oleh-oleh makanan.
Jenis jajanan manis dan gurih yang ada di antaranya biskuit onde wijen mini,kecipir,biji ketapang,kue gabus dan lainnya.Kue untir untir dengan ubi ungu ini beda,jadi rasanya lebih unik.Namun,jika Anda masih pemula,silakan coba resep aslinya,yang lebih mudah diterapkan.Siapkan semua peralatan termasuk mesin press adonan agar hasilnya rapi.Jika tidak ada manual,tidak masalah.
Bahan Bahan Resep kue Untir Untir Renyah
Bahan Bahan
500 gram tepung terigu(segitiga biru)
8 sdm gula pasir
100 gram margarin(blue band)
90 ml santan(65 ml kara + air)
½ sdt garam
¼ sdt vanila bubuk
1 sdt baling powder
2 Butir telur
Bahan Membuat Resep kue Untir Untir Renyah
Pertama Tama siapkan wadah & masukan telur tambahkan dengan 8 sendok gula pasir masukan ½ sdt garam masukan ¼ sdt vanila bubuk.1 sdt baking powder kemudian di aduk aduk menggunakan mixer sampai gulanya larut ya kalau gulanya sudah larut masukan 100 gram margarin aduk aduk kembali hingga tercampur rata kemudian masukan 500 gram tepung terigu lalu uleni menggunakan tangan agar lebih mudah lalu tambahkan 90ml air santan masukan sedikit demi sedikit ya biyar adonannya tidak lembek.
Uleni adonan sampai tidak lengket di tangan. ambil secukupnya adonan dan gilas tipis menggunakan botol sirup kemudian potong potong memanjang kalau sudah di potong adonan siap di plintir Iya.ambil satu potongan yang tadi kemudian plintir memanjang lakukan sampai selesai.
Setelah semua selesai di plintir lalu kita goreng.Pertama panaskan dlu minyak goreng menggunakan api sedang cenderung kecil lalu masukan adonan Kue Unter Unter di aduk pelan pelan saja waktu menggoreng karena adonannya masih belum kokoh. goreng sampai warnanya agak kecoklatan. lalu di angkat dan diamkan dulu sampai dingin.Setelah dingin adonan siap di masukan ke dalam toples.
Selamat Mencoba Cara Membuat Resep
Kue Untir Untir Renyah.Semoga artikel ini bermanfaat buat anda semua.Terima Ksih.
Posting Komentar untuk "Resep Kue Untir Untir Renyah "
Silakan berkomentar di mukhlas.com Komentar akan dimoderasi terlebih dahulu oleh admin. Komentar yang melanggar peraturan tidak akan dipublikasikan.